JAKARTA – PT Honda Prospect Motor (HPM) sebagai agen pemengang merk (APM) kendaraan Honda di Indonesia turut memeriahkan ajang Indonesia Modification Expo (IMX) 2019 yang berlangsung Sabtu (28/9) dan Minggu (29/9) di Balai Kartini, Jakarta Selatan.

Di IMX edisi kedua ini, HPM menampilkan dua unit mobil modifikasi antara lain Honda Brio dan Honda H-RV. Keduanya mengusung konsep modifikasi yang berbeda.

“Jadi yang kita tampilkan ada dua model yang banyak dipakai untuk modifikasi yait Brio dan HR-V. Kalau Brio kan memang segmen anak muda, millenial yang ingin tampil beda. Makanya ini dibikin khusus tampilannya lebih ke sporty, senada dengan karakter aslinya Brio yang sporty,” kata Yulian Karfili, PR Manager PT HPM saat ditemui di booth Honda, Balai Kartini.

Baca juga :  IMX 2019 Bukukan Penjualan Spektakuler Rp 3,8 Miliar

Sedangkan untuk Honda HR-V, Yulian Karfili juga mengakui model compact SUV andalan Honda juga tak kalah populer di kalangan modifikator.

“HR-V ini juga ternyata banyak yang memodifikasi. Kalau kita lihat segmennya memang anak muda tapi yang sudah berkeluarga, mereka butuh mobilnya lebih besar tapi bisa tampil stylish dan cool. Makanya kita tampilkan HR-V modifikasi dengan konsep yang elegan namun daily use. Buat sehari-hari masih nyaman dan dipakai ke tongkrongan anak-anak modif juga oke,” beber Arfi, sapaan akrab Yulian Karfili.

Baca juga :  All New Honda Brio Satya dan Honda Brio RS Kuasai Pasar di Awal 2019

Lebih lanjut, Arfi menegaskan keikutsertaan HPM di IMX 2019 juga untuk menegaskan imej kendaraan Honda yang memang lekat dengan dunia kreatif anak muda.

“Intinya tujuan kita sih lebih memperkuat imej, mobil honda itu mobil anak muda, stylish, mudah dimodifikasi. Terus kita juga sangat mendukung industri modifikasi karena ini industri kreatif yang sangat bagus dan positif. Terakhir tujuan kita adalah kasih inspirasi, tren modifikasi sekarang,” tutupnya. [po/rst]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *