JAKARTA – Prestige Motorcars selaku importir umum di Indonesia, Sabtu (31/8) secara resmi memperkenalkan kendaraan berbasis listrik Tesla Model 3 di bilangan Jakarta Selatan.
Seperti diketahui, saat ini pemerintah memberikan banyak keistimewaan kepada pemilik kendaraan berbasis mobil listrik, seperti diantaranya, bebas pajak, bebas biaya pakir hingga bebas melalui jalur ganjil genap yang berlaku di jalur Ibukota.
“Saat ini pemerintah sedang giat-giatnya menggalakan kendaraan berbasis listrik di Tanah Air, melalui Peraturan presiden (Perpres) no. 55/2019. Kami pasarkan Entry level Tesla Model 3 ini murni 100 persen listrik, harapanya ini merupakan era baru bagi kendaraan listrik yang semakin terjangkau dan turut mendukung program pemerintah,” ujar Rudy salim selaku presiden direktur Prestige Motorcars.
Tesla Model 3 ini merupakan model entry level yang dipasarkan di Indonesia oleh Prestige Motorcars, hadir dalam tiga varian yaitu Standard Range Plus, Long Range dan Perfomance. Dimana untuk setiap varian tersedia dalam lima warna pilihan.
Untuk Tesla model 3 Standard Range Plus, pengerak roda belakang, memiliki akselerasi 0-100 km/jam dalam 5,3 detik dengan kecepatan maksimum 225 km/jam, sedangkan Long Range penggerak semua roda dapat berakselerasi 0-100 km/jam hanya dalam 4,4 detik dengan kecepatan masimum 233 km/jam.
Versi tertinggi Tesla model 3 Perfomance yang juga penggerak semua roda memiliki akselerasi 0-100 km/jam hanya dalam 3,2 detik dengan kecepatan maksimum 261 km/jam.
Namun untuk konsumen pemilik Tesla Model 3 dapat melakukan upgrade kendaraanya sesuai dengan standar yang dikehendaki. Long Range dan Performance yang meliputi fitur software dan velg.
Teknologi Fitur Tesla Model 3.
Kamera mundur pada model 3 ini diklaim sebagai kamera mundur paling detail, karena tidah hanya mampu menampilkan kejernihan visual yang mumpuni, tapi kamera mundur ini juga dapat menampilkan jarak antara kendaraan dengan objek dalam satuan ukuran sentimenter.
Pada sistem pengoprasian, Tesla Model 3 bukan lagi menggunakan remote entry keyless, melainkan sudah menggunakan kartu atau dapat pula dihidupkan melalui aplikasi smartphone pemilik kendaraan.
Melalui smartphone konsumen bisa membuka pintu dan bagasi dari jarak jauh tanpa harus menyentuh mobil. Selain itu. Seluruh aktifitas dan historis dalam mobil pun bisa dikontrol hanya melalui aplikasi.
Tesla model 3 juga sudah menganut sistim kemudi otonom. Dimana pengemudi bisa melepaskan kontrol mobil dan menyerahkannya pada sistem teknologi auto pilot. Namun Fitur otonom bekerja hanya pada jalan yang telah memiliki garis marka.
Sedangkan proses isi ulang baterai, Rudy menjelaskan jika Tesla Model 3 dalam kondisi batrei kosong ke pengisian penuh hanya memakan waktu 2-3 jam saja.
“Itu 2 hingga 3 jam kalau kapasitas listrik minimal 10.000 watt, tapi kalau rumah kapasitas 4.000 watt bisa juga sekitar 4 jam-an, kalau dari kosong ke penuh 6-7 jam,” tambah Rudy.
Bagi konsumen pembelian Tesla Model 3, akan mendapatkan home charging dan bebas biaya instalasi. Selain itu Prestige Motor juga memberikan layanan garansi 2 tahun, jaminan suku cadang, service dan jaminan baterai 8 tahun.
Sedangkan untuk harga Tesla model 3, Prestige Motorcars membandrolnya dalam rentang harga Rp 1-1.5 Milyar. [Po/Byu]